Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » » Kota Magelang Sabet Penghargaan APE Kategori Utama

KabarMagelang.com__Kota Magelang berhasil meraih penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) kategori Utama tahun 2020 dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPA).

Penghargaan disampaikan tim KPPA secara virtual kepada Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz yang diwakilkan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Perempuan dan Keluarga Berencana (DP4KB) Khudoifah, di ruang Command Center kompleks kantor Wali Kota Magelang, Rabu (13/10/2021).

Penghargaan tersebut menjadi penghargaan yang ke-11 bagi Kota Magelang. Penghargaan ke-10 diraih pada tahun 2018 dengan kategori yang sama.

APE merupakan apresiasi KPPA kepada pemerintah daerah yang dinilai telah berkomitmen dalam pencapaian dan perwujudan kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan, dan perlindungan anak serta pemenuhan kebutuhan anak.

Khudoifah menjelaskan, capaian ini diperoleh setelah Kota Magelang menjalani seleksi dan verifikasi dari tim KPPA.

Salah satu indikatornya adalah keterlibatan pengarusutamaan gender (PUG) dalam pembangunan Kota Magelang. Gender tidak sekadar tentang perempuan dan laki-laki, akan tetapi juga anak, lansia, disabilitas hingga orang terlantar.

"Penghargaan ini adalah prestasi bagi Kota Magelang. Harapan ke depan kita dapat penghargaan untuk ketagori mentor (kategori tertinggi)," kata Khudoifah, Rabu (13/10/2021).

Wali Kota Magelang dr. Muchamad Nur Aziz menyatakan, penghargaan APE kategori Utama yang didapat Kota Magelang menjadi kebanggaan tersendiri yang diharapkan memicu pemerintah daerah untuk tidak mengesampingkan gender dalam menjalankan program/kebijakan.

"Kita harapkan kesetaraan gender bisa terwujud, apa yang mereka harapkan bisa terpenuhi. Kota Magelang sudah luar biasa, sekarang sudah lebih detil mengerjakan program-program yang melibatkan gender," tutur Aziz. (Kbm2).

About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply