MUNGKID,
KABARMAGELANG.com__
Kecelakaan karambol yang melibatkan dua truk dan sebuah sepeda motor terjadi di
jalan raya Magelang-Jogjakarta, tepatnya di Dusun Pare, Desa Blondo, Kecamatan
Mungkid, Minggu (8/11) petang. Kecelakaan tersebut satu orang meninggal dunia,
sedangkan dua orang lainnya luka-luka dan terpaksa dilarukan ke Rumah Sakit.
Berdasarkan informasi, peristiwa bermula saat sepeda motor nopol BE 3314 HQ melintas dari arah Magelang ke arah Jogjakarta. Di belakang sepeda motor, meluncur truk nopol G 1889 CC yang dikemudikan Wawan berikut dua orang kernet Rohadi dan Salamun, warga Jengkol, Kecamatan Pakis yang tengah membawa muatan kayu reng.
Karena di depan ada sepeda motor yang jatuh, karena bersenggolan
dengan truk dari lawan arah, Wawan menghentikan truknya untuk menolong korban
yang jatuh. “Tiba-tiba ada truk yang menabrak dari belakang, “katanya.
“Sedang truk yang
bersenggolan dengan sepeda motor yang dari lawan arah tidak diketahui karena
terus melarikan diri, “jelas Wawan.
Sementara Truk yang tiba-tiba menabrak dari belakang diketahui membawa muatan beras dan dikemudikan oleh Muslih (47) serta kernetnya, Zamzami (20). Keduanya warga Kleteran, Kecamatan Grabag. Diduga karena jarak sudah terlalu dekat, Sopir tidak bisa mengendalikan laju kendaraan dan menabrak truk yang dikendarai Wawan.
KBO Lantas Iptu Marsodiq mengatakan, akibat kejadian tersebut,
Zamzami meninggal dunia di lokasi kejadian, sedangkan Muslih mengalami
luka-luka. Termasuk pengendara sepeda motor yang langsung dilarikan ke Rumah
Sakit Umum Daerah (RSUD) Tidar Magelang. ‘zamzani tewas karena tergencet kabin
truk yang ringsek akibat menabrak truk yg di depanya, “jelasnya.
"Jenazah langsung kita kirim ke RSUD Tidar. Sementara
kendaraan kita amankan di Mapolres Magelang untuk dijadikan barang bukti,"
terang Marsodik
Pihaknya masih menyelidiki penyebab pasti kecelakaan. Sejumlah
saksi juga telah dimintai keterangan.(zis)
Tidak ada komentar: