Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Puluhan Personel Akademi Militer Magelang Gelar Donor Darah Di Mall

MERTOYUDAN, KABARMAGELANG.com__Akademi Militer (Akmil) Magelang gelar aksi donor darah di Artos Mall Kecamatan Mertoyudan, baru baru ini. Aksi kemanusiaan tersebut merupakan salah satu rangkaian hari ulang tahun Akmil ke-59 juga dalam rangka memperingati hari pahlawan.

Hadir dalam acara tersebut  pejabat-pajabat Akmil, termasuk Gubernur Akmil, Mayor Jenderal TNI Arif Rahman, Wagub Akmil, Brigadir Jenderal TNI Wisnoe PB, para pejabat Distribusi Akmil, organik Akmil dan relawan masyarakat Magelang. Hadir pula dalam acara tersebut General Manager Artos Mall, Robby Afian dan juga Saparina Trihapsari selaku marketing manager Artos Mall.

“Kami bekrjasama dengan Artos Mall untuk kegiatan donor darah ini sejak tahun 2013. Dengan digelarnya aksi donor darah di Mall, kami berharap masyarakat dapat berpartisipasi dan lebih dekat dengan Akmil,” ungkap Kapten Rusli, koordinator donor darah.

Dalam acara tersebut beberapa masyarakat umum yang kebetulan berkunjung di Mall termasuk karyawan Artos juga ikut serta mendonorkan darahnya.

“Saya mengikuti donor darah ini karena sambil bekerja, ada kesempatan untuk membantu sesama. Untuk ke depannya bisa lebih di sounding ke masyarakat agar lebih banyak lagi yang ikut,”  ungkap Linda karyawan Artos Mall.

Sementara Gubernur Akmil Mayor Jenderal TNI Arif Rahman, berharap semoga kegiatan donor darah ini dapat terus dilaksanakan secara rutin, sebagai bentuk kongkrit kepedulian Akademi Militer membantu masyarakat dalam bidang sosial.

“Melalui kegiatan ini juga dapat mempererat kerjasama dan memupuk tali silaturahim diantara sesama elemen masyarakat, guna memantapkan rasa senasib dan sepenanggungan yang bermuara pada tumbuhnya rasa persaudaraan, persatuan dan kesatuan antar sesama,” ujarnya.(zis)


About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply