Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Sekda Kota Magelang Serahkan Bantuan Korban Angin Kencang

KabarMagelang.com--Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Magelang menyerahkan bantuan kepada para korban bencana angin kencang di Kampung Ndalangan, Kelurahan Kramat Utara, Kecamatan Magelang Utara, Selasa (22/10). Bantuan berupa logistik itu diserahkan langsung oleh Sekda Kota Magelang Joko Budiyono di lokasi bencana.

"Saya ingin melihat lokasi yang kemarin terkena musibah angin kencang. Saya dapat laporan ada beberapa rumah yang rusak. Tapi Alhamdulillah, warga sendiri sudah melakukan perbaikan pribadi," katanya, disela-sela penyerahan bantuan.

Kendati demikian, Joko menyatakan akan melakukan pendataan rumah-rumah yang terdampak angin kencang untuk kemudian dikaji lebih lanjut, termasuk kemungkinan adanya penyaluran bantuan dari Pemerintah Kota Magelang.

"Nanti kita akan koordinasikan supaya kalau ada (bantuan) akan kita salurkan. Kami juga akan menerjunkan Satpol PP untuk membantu warga memperbaiki rumah," imbuh Joko.

Sejauh ini, berdasarkan pantauannya, tidak ada rumah yang rusak berat akibat bencana yang terjadi, Senin (21/10) itu. Sebagian besar rumah rusak hanya pada bagian atap.

Atas musibah tersebut, Joko menyampaikan keprihatinannya dan berharap para korban tidak larut dalam kesedihan. Ia juga menimbau kepada masyarakat Kota Magelang untuk tenang namun meningkatkan kewaspadaan karena bencana alam bisa datang sewaktu-waktu.

Pada waktu bersamaan, jajaran Polres Magelang Kota juga menyerahkan bantuan material bangunan berupa atap asbes. Kepala Polres Magelang Kota AKBP Idham Mahdi menyerahkan langsung bantuan tersebut kepada korban.

Idham menyebut, akibat bencana tersebut, ada 14 rumah di Kampung Ndalangan yang mengalami kerusakan. Tiga diantaranya rusak parah pada bagian atap teras rumah dan dapur.

"Titik lokasi yang terdampak bencana hanya di beberapa RW kelurahan Kramat Utara, semga tidak merembet lebih luas," ungkapnya.

Selain bantuan material, pihaknya juga menerjunkan sejumlah anggota untuk ikut bergotong-royong memperbaiki rumah. Mereka akan bergabung dengan petugas Satpol PP Kota Magelang.

"Ini bentuk bakti sosial kita kepada masyarakat yang tertimpa musibah," pungkasnya. (Kb.M2)

About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply