Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Akibat Longsor Dua Rumah Rata Dengan Tanah Enam Kepala Keluaraga Mengungsi

SALAMAN,KABARMAGELANG.com__Dua rumah warga Dusun Palungan, Sidosari, Salaman kemarin rata dengan tanah dan satu lainya rusak ringan di terjang lonsor, Selasa (27/9) petang. Meski tidak ada korban jiwa namun longsor sepanjang 160 m, lebar 50 meter dan tinggi 20 meter tersebut juga mengakibatkan 6 Kepala Keluarga terpaksa harus mengunsi karena terancam longsor susulan. Longsor di picu adanya  hujan deras yang mengguyur di wilayah ini  dari  Sabtu (24/9), hingga Selasa (27/9).

"Awalnya terjadi longsoran  kecil,  kemudian disusul tanah longsor yang besar," kata Kepala Desa Sidosari Makmun Triyono Rabu (28/9). 

Dia menyebutkan akibat longsor dua rumah roboh yakni milik  Mat Yasin dan Muhamad Fadoli. Di dalam rumah Mat Yasin dua sepeda motor ikut tertimbun longsoran. Sementara rumah Muhamad Fadoli juga porak-poranda beserta tiga sepeda motor juga rusak tertimbun material lumpur. 

"Satu lagi rumah dalam keadaan kosong terkena sebagian material longsoran," jelas Makmun. 

Warga bersama relawan,  TNI dan Polri bahu membahu membersihkan material tanah, serta  membantu mengevajuasi barang-barang yang masih bisa di selamatkan. Sementara lima rumah yang terdiri dari 6 KK dan 24 jiwa dibawahnya juga terancam longsor susulan serta terpaksa harus mengungsi di tempat saudara mereka yang lebih aman. 

"Kita belum memikirkan upaya relokasi. Yang penting saat ini mengamankan barang milik korban yang masih bisa digunakan,  baru memikirkan hal lain," ujar Makmun. 

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Magelang Supranowo mengaku sudah memberikan bantuan logistik ke para korban. Selain  bantuan yang diberikan juga berupa peralatan dapur dan lainnya. 

"Bantuan utamanya bagi korban yang terdampak dahulu," tandasnya.(zis) 



About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply