Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Luar Biasa Bupati dan Bunda Paud Kabupaten Magelang Raih Penghargaan Dari LEPRID


kabarMagelang.com__Luar biasa, bertekat keseriusanya, 'Menyiapkan Generasi Unggul Sejak Dini Di Era 4.0" dengan menyelenggarakan Festival Ilmuwan Cilik, Bupati Magelang Zaenal Arifin SIP, dan Bunda Paud Kabupaten Magelang  Christanti Handayani raih penghargaan dari Lembaga Prestasi Indonesia Dunia (LEPRID). Festival Ilmuan Cilik tersebut diikuti sedikitnya oleh 2700 peserta dari berbagai Paud di Kabupaten Magelang.yang terbagi dalam 100 stand.

Bupati Magelang, Zaenal Arifin, mengatakan bahwa, kegiatan Festival Ilmuwan Cilik ini sesuai yang diharapkan oleh Presiden RI. Kita harus mempersiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul. Hal tersebut Sesuai dengan Perpres yakni bagaimana menghadirkan anak-anak yang sehat, cerdas, ceria, dan juga berakhlak mulia. 

"Maka kebersamaan antara pemerintah, masyarakat dan orang tua dapat kita wujudkan melalui Festival Ilmuwan Cilik ini. Jadi holistik integratif ini, bagaimana memaksimalkan seluruh potensi yang dimiliki oleh anak, sesuai dengan kelompok umur mereka," kata, Zaenal Arifin, disela-sela penerimaan penghargaan pada Festival Ilmuwan Cilik di pendopo lapangan Soepardi Selasa (19/11).

Sementara, Bunda Paud Kabupaten Magelang, Christanti Handayani, menegaskan bahwa, kegiatan Festival Ilmuwan Cilik ini sesuai dengan metode 'Steam' (Sains, Teknologi, Teknik, Seni, dan Matematika) dengan konsep pendekatan yang berbeda.

"Jadi anak diminta membuat karya langsung dengan konsep bermain, tetapi sebenarnya mereka sedang belajar dan melakukan sebuah penelitian. Ini salah satu metode yang dikembangkan oleh PP Paud, yang alhamdullilah di Kabupaten Magelang ini juga menjadi yang pertama kali di Indonesia," ungkapnya.

Ketua Umum LEPRID (Lembaga Prestasi Indonesia Dunia), Paulus Pangka, sangat mengapresiasi Festival Ilmuwan Cilik tersebut. Dirinya tak menyangka kegiatan tersebut bakal dibanjiri oleh ribuan peserta.

"Sebenarnya jumlahnya lebih dari 2700 peserta. Ini sangat luar biasa sekali apalagi juga terdapat 100 stand penelitian yang juga sangat edukatif," ujarnya..

Dalam Festival Ilmuwan Cilik yang berlangsung sehari ini ada beberapa stand penelitian menarik dari anak-anak, diantaranya stand pertanian anak, stand perikanan anak, stand peternakan, dan stand kerajinan anak.(Kb.M2)


About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply