KabarMagelang.com__Polres Magelang terus melakukan upaya percepatan Vak sinasi dengan menggelar vaksinasi massal di berbagai tempat. Demikian diungkapkan Kapolres Magelang melalui Paurkes Iptu Sapto Haryono, Rabu (06/10/2021) sore.
Sapto mengatakan vaksinasi massal dimaksud seperti dilaksanakan di Gereja Theresia Salam, Kecamatan Salam, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah pada Rabu (06/10/2021). Di tempat ini berhasil memvaksin 468 orang dengan suntik Vaksin Dosis 2.
“Antusias warga dalam mengikuti vaksinasi di Gereja Theresia ini patut diapresiasi,” kata Sapto.
Selain vaksinasi massal di Salam, juga digelar vaksinasi di Gerai Vaksin Polres Magelang dan berhasil menyuntik 155 orang Vaksin Dosis 1 dan 19 orang suntik Vaksin Dosis 2. Total berjumlah 174 orang tervaksin.
“Sementara di Puskesmas Kaliangkrik dilaksanakan vaksinasi Dosis 2 dengan sasaran 42 orang,” ungkap Sapto Haryono.
Disampaikan untuk kegiatan vaksinasi tersebut seluruhnya untuk Vaksin Dosis 1 sebanyak 155 orang, Vaksin Dosis 2 sejumlah 529 orang. Sehingga jumlah total hari ini Rabu (06/10/2021) sebanyak 684 orang.
Adapun jenis vaksin yang digunakan yaitu Moderna isi 14 dosis sebanyak 3 vial. Serta jenis Vaksin Coronavac isi 2 dosis sebanyak 321 vial.
“Sampai hari ini Rabu tanggal 6 Oktober 2021 Polres Magelang telah berhasil memvaksin sebanyak 85.183 orang. Dengan rincian 50.728 orang Vaksin Dosis 1, kemudian 34.368 orang Vaksin Dosis 2, dan 87 orang Vaksin Dosis 3,” terang Iptu Sapto Haryono. (Kbm2).
Tidak ada komentar: