Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Bupati Magelang Buka Pandatara SMA Taruna Nusantara Tahun 2022

kabarMagelang.com__Pameran Seni Dan Budaya Nusantara (PANDATARA) SMA Taruna Nusantara merupakan bentuk peran serta dalam turut mendukung pengembangan pelestarian adat, tradisi, budaya daerah dan kearifan lokal nusantara sebagai warisan leluhur yang harus senantiasa dijaga. Hal ini disampaikan oleh Bupati Magelang Zaenal Arifin saat membuka acara PANDATARA di Gedung Balairung Kompleks SMA Taruna Nusantara, Kamis (3/11/2022).

Menurut Bupati Magelang Zaenal Arifin, SMA Taruna Nusantara merupakan suatu lembaga yang mendidik dan menjaga Indonesia ke depan, salah satunya melalui kegiatan PANDATARA tersebut. Dimana melalui kegiatan ini SMA Taruna Nusantara menampilkan berbagai keanekaragaman seni dan budaya asli Indonesia.

"Hari ini semua kesenian budaya ditampilkan di sini, sangat luar biasa, inisalah keindahan dan keanekaragaman Indonesia. Jadi yang berbeda itu indah," ujar, Zaenal.

Zaenal juga berpesan kepada para siswa/siswi di SMA Taruna Nusantara untuk terus belajar yang sebenar-benarnya, karena tantangan Indonesia ke depan semakin sangat luar biasa. Kondisi geopolitik Global berubah begitu cepat dan tidak menentu serta berkembang sangat dinamis saat ini.

"Maka anak-anak SMA Taruna Nusantara harus mempersiapkan betul-betul untuk menjaga Indonesia kita degan baik," tuturnya.

Untuk diketahui pada acara PANDATARA ini juga terdapat miniatur atau anjungan seni dan budaya dari Sabang sampai Merauke seperti produk-produk kuliner, kerajinan kesenian dari Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Papua, Bali dan dari daerah lainnya.

Sementara Kepala Sekolah SMA Taruna Nusantara, Mayjen TNI (Purn) Tono Suratman mengatakan penyelenggaraan Pandatara yang memamerkan dan menampilkan keragaman kecantikan seni budaya ini, dipersembahkan sebagai sumbangsih SMA Taruna Nusantara, khususnya para siswa SMA TN yang berasal dari seluruh pelosok Nusantara untuk memperkuat kebanggaan Ke Indonesiaan sebagai sebuah bangsa.

SMA Taruna Nusantara memandang bahwa negara-negara dan bangsa yang memiliki kebanggaan nasional biasanya jauh memiliki ketahanan yang tinggi dalam menghadapi berbagai krisis.

Menurut data Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Ristek Tahun 2022, di Indonesia terdapat 1340 suku bangsa, 6 Ras utama, 718 bahasa daerah, 6 agama, dan 9770 warisan budaya. Diantara warisan budaya tersebut terdapat 1239 warisan budaya non benda seperti warisan seni pertunjukan yang jumlahnya 378 buah. Warisan budaya adat istiadat dan ritual ada 351 buah dan 281 kerajinan tradisional dan banyak lagi yang lainnya.

"Kami bersama seluruh siswa SMA Taruna Nusantara hari ini bersemangat untuk mengantar dan mengekspresikan kekayaan pesona Nusantara melalui anjungan-anjungan seni dan budaya mulai dari Papua hingga Sumatera," kata, Tono.

Ia berharap Pameran Seni Budaya Nusantara ini bisa semakin menyadarkan masyarakat luas bahwa sesungguhnya Indonesia adalah bangsa yang besar dan sangat membanggakan.

"Kami juga mengharapkan pameran seni budaya yang membanggakan ini dapat menumbuhkan nilai-nilai edukatif, inspiratif, dan nilai kreatif bukan hanya untuk siswa kami, tetapi juga untuk para pengunjung keluarga masyarakat Magelang, Jawa Tengah dan sekitarnya," ungkapnya.(Kbm2)

 

About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

1 comments:

  1. Conventional slot machines, for instance, are subject to rigorous exterior testing to ensure that|to make certain that} the chances are constant for all 카지노 사이트 players. In Nevada, there are rules about how many of} slot machines may be positioned in liquor shops, amongst hundreds of pages of regulations. Winning more chips and taking part in} at larger stakes unlock new features, like high-roller rooms.

    BalasHapus