Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Warga Dua Desa Lereng Merapi Gelar Aksi Tolak Pertambangan di Sungai Bebeng

kabarMagelang.com__Warga dari Desa Kamongan, dan Sudimoro, Kecamatan Srumbung, Magelang menggelar aksi demo menolak pertambangan alat berat di alur Sungai Bebeng yang berhulu di Gunung Merapi, Selasa (29/08/2023). Pasalnya warga menilai bahwa kegiatan pertambangan mengancam kelangsungan sumber air bersih serta melanggar Perdes Kamongan. 

"Disitu (lokasi yang ditambang) ada air bersih juga saluran irigasi yang masuk ke pertanian," kata Koordinator aksi Nurudin dilokasi.

Dalam aksinya warga mendatangi langsung lokasi pertambangan galian C yang sudah di tinggalkan para penambang. Namun bekas galian masih terlihat dilokasi tersebut. 

Menurut Nurudin, tuntutan warga adalah alat berat harus keluar, dan meninggalkan lokasi pertambangan. Selain itu warga juga akan memberikan sangsi ke pemilik lahan yang merupakan warga dari lain desa. Karena aktifitas pertambangan itu telah mengancam kekeringan sekitar 30 ha lahan pertanian. 

"Kalau lahan pertanian sekitar 20 ha lebih di Desa Kamongan dan Desa Sudimoro sekitar 15 ha," ungkap Nurudin.

Dalam aksi damai yang dijaga personil TNI Polri itu warga juga membentangkan spanduk bertuliskan tolak pertambangan karena merusak mata air.

Sementara itu, Kepala Desa Kamongan Sukino menegaskan jika aktifitas pertambangan di alur Sungai Bebeng telah melanggar Peraturan Desa.

Pasalnya, Pemerintah Desa Kamongan telah membuat Peraturan Desa (Perdes) tahun 2020 terkait aturan pertambangan menggunakan alat berat menggunakan mesin itu memang dilarang. 

Dengan adanya Perdes itu, lanjut Sukino, maka diharapkan alur sungai Bebeng bersih dari kegiatan pertambangan galian golongan C. Jika ada aktifitas pertambangan, warga akan mengawal ketat dan melihat potensi ancamannya.

"Jadi tidak boleh ada pertambangan pasir maupun batu," tegasnya.(kmgl/az).

 

About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply