Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Bukit Di Atas Pemukiman Rekah 900 Jiwa Terancam Longsor




GRABAG, KABARMAGELANG.com__Datangnya musim penghujan  sangat ditunggu kebanyakan orang terutama oleh petani.  Namun di sisi lain hujan juga bisa membuat warga merasa cemas. Seperti yang di alami oleh ratusan warga Dusun Kupen, Desa Bale Agung, Kecamatan Grabag, Magelang.   Mereka sangat khawatir terjadi longsor,  pasalnya  bukit yang berada di atas pemukimannya ada rekahan tanah sepanjang 800 meter. 

Sebagai antisipasi, Bupati Magelang Zaenal Arifin didampingi Plt.Sekda Agung Trijaya,SH MH, dan Kepala BPBD Sujadi melakukan pemantauan dengan melihat langsung rekahan tanah tersebut. Dengan melihat kondisi rekahan tanah yang memanjang berada diatas pemukiman, Ia menghimbau kepada warga untuk selalu waspada,  utamanya bila terjadi hujan deras. 

“Kondisi ini  membuat keprihatinan kami mengingat dibawah rekahan terdapat sedikitnya 256  kk yang terdiri dari 900 jiwa yang perlu diselamatkan jika terjadi longsor, “jelasnya Sabtu (28/11).

“Oleh karena itu kami menghimbau serta memerintahkan kepada BPBD Kabupaten Magelang guna mengambil langkah langkah antisipasai kemungkinan terburuk sehingga apabila terjadi longsor, tidak ada korban baik harta maupun jiwa, “tegas Zaenal.

Menurut kepala Dusun Kupen,  Muslih, bahwa  rekahan tanah yang terjadi memanjang diatas pemukiman warga. “Selain  sudah menerjang rumah warga, rekahan juga menerjang bangunan sekolah, “ungkapnya.

“Saat ini sudah dipasangai alat pendeteksi pergerakan pergeseran  tanah oleh UGM Jogjakarta, dan terus dipantau perkembanganya, “pungkas Muslih.(zis)

About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply