Header ads

Header ads
Kembangkan Bisnis Kamu dengan Iklan di Kabar Magelang
» » Peringatan Hari Ibu Perempuan Dan laki-laki Memiliki Kedudukan Setara

KOTA, kabarMagelang.com__Wakil Walikota Magelang Windarti Agustina pimpin upacara peringatan Hari Ibu di Halaman Pemerintah Kota Magelang Jumat (22/12). Upacara yang seluruh petugasnya adalah perempuan ini juga dalam memperingati Hari Bela Negara.

"Saya mengucapkan selama Hari Ibu ke-89 untuk seluruh kaum ibu, khususnya di Kota Magelang. Terima kasih dan penghargaan atas kontribusi terhadap pembangunan dan upaya mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Semoga peringatan ini menjadi motivasi bagi kamu ibu di Kota Magelang untuk meningkatkan eksistensi dalam kehidupan berbangsa bernegara dan bermasyarakat," ujar Windarti mengawali sambutan.

Dalam sambutan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) yang dibacakannya, Windarti juga mengatakan bahwa kaum ibu turut berperan dalam merebut kemerdekaan bersama kaum laki-laki.

"Tekad dan perjuangan kaum perempuan untuk mewujudkan kemerdekaan dilandasi oleh cita-cita dan semangat persatuan kesatuan menuju kemerdekaan Indonesia yang aman, tenteram, damai, adil, dan makmur," katanya.

Dia menambahkan, peringatan hari ibu juga menunjukkan bahwa perjuangan kaum perempuan Indonesia telah menempuh proses yang sangat panjang dalam mewujudkan persamaan peran dan kedudukannya dengan kaum laki-laki.

"Mengingat keduanya merupakan sumber daya manusia dan potensi yang turut menentukan keberhasilan pembangunan," imbuhnya.

Arti penting lainnya dari peringatan hari ibu, lanjut Windarti, adalah upaya untuk mewariskan nilai-nilai luhur dan semangat perjuangan yang terkandung dalam sejarah perjuangan kaum perempuan kepada seluruh masyarakat Indonesia, terutama generasa muda.

"Perempuan dan laki-laki memiliki peran dan kedudukan yang setara dalam mencapai tujuan negara serta di dalam memperjuangkan kesejahteraan di semua bidang pembangunan. Keduanya juga memiliki peluang sama sebagai sumber daya pembangunan," urainya.

Sementara, terkait dengan peringatan Hari Bela Negara, Windarti mengutip pesan Presiden RI yang mengatakan bahwa bela negara merupakan hal urgen untuk ditanamkan sebagai landasan sikap mental dan perilaku bangsa Indonesia.

"Hal ini merupakan bentuk revolusi mental, sekaligus untuk membangun daya tangkal bangsa dalam menghadapi kompleksitas dinamika ancaman sekaligus untuk mewujudkan ketahanan nasional," katanya.

Kesadaran bela negara dapat diaktualisasikan dalam peran dan profesi masing-masing, sehingga menjadi kesadaran nasional dan gerakan nasional, sebagai bentuk tanggung jawab kita semua dalam mempertahankan negara dan menjaga kelangsungan hidup Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. 


About kabarmagelang.com

Info terupdate seputar Kabar Magelang. Lejitkan dan Kembangan usaha Anda di Kabar Magelang
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply