KOTA, kabarMagelang.com__Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional
Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Jawa Tengah selama dua hari, Selasa-Rabu (23-24)
Oktober 2018 akan menggelar Musyawarah Daerah (Musda) XIV KNPI Jateng di Hotel
Atria Kota Magelang. Musda XIV terssebut rencananya akan dibuka langsung oleh
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Selasa (23/10) besok.
Ketua Pengarah Musda XIV KNPI Jateng
Tahun 2018, M Rikza Chamami menuturkan, Musda akan diikuti 91 organisasi
kepemudaan (OKP) tingkat Jawa Tengah yang berhimpun di KNPI dan 35 DPD KNPI
Kabupaten/Kota se Jawa Tengah.
“Musda ini menjadi ajang silaturahmi dan
konsolidasi Pemuda se Jawa Tengah, sekaligus memilih Ketua DPD KNPI Jawa Tengah
Periode 2018-2021,” katanya disela-sela persiapan acara, Senin (22/10).
Dosen FITK UIN Wolisongo Semarang itu
mengungkapkan, untuk tema Musda kali ini adalah “Pemuda Berbhineka untuk
Indonesia Jaya". Tema itu dipilih karena saat ini banyak sekali problem
kebangsaan yang harus diselesaikan pemuda.
“Ciri pemuda Indonesia yang mapan dalam
berdemokrasi adalah dengan memahami hakikat bhineka tunggal ika. Kalau pemuda
sudah memahami kebhinekaan, maka Indonesia akan jaya,” tegas Riska.
Ketua panitia lakol sekaligus Ketua DPD
KNPI Kota Magelang Riza Fajar Budiono menuturkan, pihaknya telah menyiapkan
segala sesuatunya untuk menyambut tamu se Jateng itu, mulai dari fasilitas,
pengamanan dan koordinasi dengan Pemkot setempat beserta stakeholder.
“Kita berusaha menjadi tuan rumah yang
baik, semoga para tamu betah dan nyaman di Magelang sehingga proses jalanya
Musda berjalan lancar,” harapnya.
Riza menambahkan, pada even Musda ini,
pihaknya juga mengenalkan kepada tamu akan potensi yang di miliki kota sejuta
bunga, mulai tempat wisata, kuliner hingga keindahan kota.
“Dari even Musda ini, saya berharap ada multipler
effect (efek ganda) terhadap Kota Magelang,” pungkasnya.(Kb.M2)
Tidak ada komentar: